Rakernas Ke-2 BAMAGNAS Di Kota Semarang Dibuka Secara Resmi Oleh Sekda Pemprov Jawa Tengah,Sumarno,SE.,MM

Nasional, News1688 Views

Semarang,Victoriousnews.com,-Dengan mengusung tema “Satukan Hati Berdoa Bagi Indonesia”, Badan Musyawarah Antar Musyawarah Gereja Nasional (BAMAGNAS) menggelar Rakernas ke 2 Se-Indonesia di kota Semarang, Jawa Tengah selama 2 hari (2-3 Juni 2023). Acara pembukaan Rakernas diawali dengan Ibadah yang dipusatkan di ruang ibadah Gereja Jemaat Kristen Indonesia Higher Than Ever (JKI HTE), Jalan Bandarharjo, Semarang Utara, Kota Semarang-Jawa Tengah.

Pdt. Victor Purnomo (Gembala Gereja Jemaat Kristen Indonesia Higher Than Ever/JKI HTE) ketika memimpin doa diakhir acara pembukaan Rakernas Bamagnas, Jumat (2/6/2023)

Tampak hadir dalam pembukaan Rakernas Bamagnas,diantaranya: Sekretaris Daerah Propinsi Jawa Tengah, Sumarno.,SE.,MM,  Direktur Agama Kristen Dirjen Bimas Kristen Kemenag RI,  Pdt. Dr.  Amsal Yowei, SE., M.Pdk, Pdt. Victor Purnomo (Gembala Sidang JKI THE), para hamba Tuhan se- Jawa Tengah, serta pengurus Bamagnas (DPP, DPW, DPD) se-Indonesia.

 

Ketua Umum Bamagnas, Pdt. Dr. Japarlin Marbun, M.Pdk dalam kotbahnya, mengutip kitab Mazmur 133:1-3. Menurut Japarlin, kesatuan dan kerukunan itu sangat indah. “Kerukunan itu seperti embun dari Gunung Hermon. Kita harus memupuk  kesatuan dan kerukunan, khususnya melalui Bamagnas yang berasal dari berbagai denominasi gereja, suku, lembaga maupun ormas untuk kemuliaan nama Tuhan. Alkitab mengatakan, bahwa Tuhan mau agar kita  mambangun dan mengusahakan kesatuan,” ujar Japarlin.

Ketua Umum DPP Bamagnas Pdt. Dr. Japarlin Marbun,M.Pdk, ketika menyampaikan kotbah dalam pembukaan Rakernas ke-2 Bamagnas di Gereja JKI HTE, Jumat (2/6/23)

Lanjut Japarlin, Tuhan pasti mencurahkan berkat bagi orang-orang yang bersatu. “Kalau kita bersatu, kita dapat melewati tantangan maupun persoalan. Memang bersatu &  rukun bukanlah hal yang gampang, tetapi harus diusahakan. Karena setiap orang itu  banyak keinginan dan  kemauannya,”ujar mantan Ketum BPH Sinode GBI.

BACA JUGA :Hadir Via Daring Zoom Dalam Pembukaan Rakernas Bamagnas, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo Berharap Bamagnas Tetap Jaga Persatuan & Kerukunan Antar Umat Beragama!

Masih kata Japarlin, agar doa kita dijawab Tuhan untuk  Indonesia semakin  maju dan berkembang, maka diperlukan kesatuan hati. “Sudah saatnya Indonesia bisa menjadi berkat bagi dunia ini. Hal itu dimulai dari kita, bisa saling menerima satu sama lain. Bahwa kita berbeda gereja, denominasi, aliran, tetapi harus tetap rukun. Kenapa? Karena ketika umatNya rukun, maka berkat Tuhan akan tercurah. Saya mengajak, mulai dari sekarang, marilah  kita menjadi pioner kerukunan di lingkungan masing-masing; dimulai dari lingkungan gereja, denominasi, maupun sinode dimanapun berada. Sekali lagi, saya tegaskan ketika kita bersatu dan hidup rukun, Tuhan pasti mencurahkan berkat, ” pungkasnya.

Mewakili Gubernur, Sekda Pemprov Jateng, Sumarno,SE.,MM Buka Rakernas ke 2 BAMAGNAS

Sekretaris Daerah Propinsi Jawa Tengah, Sumarno, SE.,MM, mewakili Gubernur Jateng (kedua dari kiri), membuka Rakernas dengan memukul drum bas, didampingi oleh Direktur Urusan Agama Kristen Dirjen Bimas Kristen, Pdt. Dr. Amsal Yowei.,SE.,M.Pdk, Ketum DPP Bamagnas, Pdt. Dr. Japarlin Marbun.,M.Pdk, Ketua DPW Bamagnas Jateng/Ketua Panpel Rakernas 2 kota Semarang, Pdt.Dr.Djoko Sukono,SH.,M.Th.

Rakernas ke 2 Bamagnas dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Propinsi Jawa Tengah, Sumarno, SE.,MM, mewakili Gubernur Jateng, yang ditandai dengan pemukulan drum bas. Pada saat itu, Sekda Jateng didampingi oleh Direktur Urusan Agama Kristen Dirjen Bimas Kristen, Pdt. Dr. Amsal Yowei.,SE.,M.Pdk, Ketum DPP Bamagnas, Pdt. Dr. Japarlin Marbun.,M.Pdk, Ketua DPW Bamagnas Jateng/Ketua Panpel Rakernas 2 kota Semarang, Pdt.Dr.Djoko Sukono,SH.,M.Th.

Sekda Pemprov Jateng Sumarno, dalam kata sambutannya, (mewakili Gubernur Jateng H. Ganjar Pranowo,SH,MIP)

Sekda Pemprov Jateng Sumarno, dalam kata sambutannya, (mewakili Gubernur Jateng H. Ganjar Pranowo,SH,MIP yang berhalangan hadir secara onsite), berharap, agar pengurus Bamag Nasional dapat memuwudkan Visi dan Misinya, yaitu mampu meningkatkan kerukunan umat beragama secara internal, antardenominasi gereja,  umat beragama lain, serta instansi terkait lainnya, demi terwujudnya persatuan dan kesatuan NKRI. “Bangsa Indonesia itu memiliki masyarakat  yang sangat heterogen, beragam suku,agama, bahasa dan ras. Hal inilah yang selalu menjadi peluang, sekaligus tantangan dalam pembangunan bangsa dan negara. Negara Indonesia, apabila dikelola secara bersinergi dan saling memperkuat, akan menjadi potensi pembangunan serta pendorong pertumbuhan perekonomian bangsa. “Apabila masyarakat Indonesia tidak memiliki semangat untuk membangun persatuan dan kesatuan, sehingga yang ada hanyalah akan merongrong kewibawaan dan eksistensi Negara,” ujar  Sumarno.

Lanjut Sumarno, Rakernas bukan hanya bermanfaat bagi Bamagnas saja, melainkankan bisa memberikan solusi bagi persoalan bangsa. Terutama kondisi maupun hambatan yang mengganggu bangsa ini, yakni tantangan dalam pembangunan bangsa ini,” tandas Sumarno.

Senada dengan Sumarno,  Direktur Urusan Agama Kristen Dirjend Bimas Kristen Kemenag RI, Pdt. Dr.Amsal Yowei,SE.,M.Pdk, dalam kata sambutannya, mengajak seluruh peserta Rakernas Bamagnas agar tetap menjaga persatuan dan kerukunan. “Melalui Bamagnas,  kiranya dapat menjadi momentum bagi para hamba Tuhan, baik yang berada di tingkat pusat maupun  daerah dalam menjaga kerukunan umat beragama terutama menjelang pesta demokrasi tahun 2024.  “Marilah kita saling berbagi, berinteraksi baik secara pemikiran, tenaga dan daya sehingga tujuan dilaksanakannya sidang ini boleh tercapai dengan maksimal dan nama Tuhan dipermuliakan,” pungkas Amsal Yowei.

RELI DOA: Para hamba Tuhan berdoa syafaat secara bergiliran, berdoa bagi bangsa & pemilu 2024 yang damai

Sesuai tema “Satukan Hati Berdoa Bagi Indonesia”, Rakernas ke- 2 Bamagnas juga dijadikan momentum untuk berdoa syafaat bagi bangsa Indonesia, Presiden, gereja, serta perhelatan pemilu 2024 agar berjalan sukses dan damai. Dengan konsep reli doa, para hamba Tuhan dari denominasi gereja mengajak seluruh peserta Rakernas Bamagnas untuk bersatu hati memanjatkan doa secara bersama-sama.

Setelah berdoa syafaat bagi bangsa, Ketum DPP Bamagnas, Pdt. Dr. Japarlin Marbun melantik seluruh pengurus Bamagnas mulai dari tingkat Pusat (DPP), tingkat Wilayah (DPW), dan tingkat Kabupaten/kota (DPD) seluruh Indonesia (mulai dari Aceh hingga Papua). Pada saat itu, Sekjen Bamagnas, Dr. Hence Bulu,M.Th membacakan SK personalia kepengurusan Bamagnas yang siap bekerja untuk masa bakti 5 tahun (2023-2028).

Para pengurus Bamagnas periode 2023-2028 berpose bersama usai dilantik

Persidangan Rakernas Digelar Di Vila Solafide Lembah Kemenangan, Ungaran Jateng

Ketum DPP Bamagnas Pdt. Dr. Japarlin Marbun memberikan arahan sekaligus memimpin Rakernas ke 2 di Vila Lembah Kemenangan, Ungaran, Semarang Jawa Tengah, Sabtu, (3/6/2023)

Setelah sukses menggelar rangkaian acara pembukaan di kota Semarang, perhelatan persidangan Rakernas ke-2 Bamagnas dilanjutkan di lokasi Retreat Vila Solafide Lembah Kemenangan, Jalan Siwarak, Leureup, Ungaran, Jawa Tengah Sabtu, (3 Juni 2023). Sebelum persidangan Rakernas, diawali dengan ibadah pagi yang dilayani oleh Wakil Ketua DPP Bamagnas, Pdt. Dr. Timotius Hardono,M.Th.

Pdt. Dr. Timotius Hardono, M.Th menyampaikan kotbah dalam ibadah pagi sebelum persidangan Rakernas Bamagnas

Agenda pembahasan Rakernas ke-2 yang dihadiri unsur DPP, DPW dan DPC Bamagnas seluruh Indonesia adalah sosialisasi program kerja Bamag Nasional, Laporan Kegiatan DPP, sharing program dengan DPW-DPD serta pembagian komisi oleh DPP Bamag Nasional.

Para peserta Rakernas yang hadiri mulai dari DPP,DPW dan DPC se Indonesia

 

Persidangan Rakernas dipimpin secara langsung oleh Ketum DPP Bamagnas, Pdt. Dr. Japarlin Marbun,M.Pdk, didampingi Sekjen Bamagnas, Dr. Hence Bulu, Wakil Ketua 1 Pdt. Dr. Timotius Hardono dan Wakil Ketua 3, Prof Hugo Saragih. Dalam arahannya, Ketua Umum DPP Bamagnas, Pdt, Dr, Japarlin Marbun, M.Pdk mengatakan Rakernas bertujuan konsolidasi antar pengurus dari tingkat Pusat ke DPW dan antar DPW, Menyatukan visi dan misi serta bertukar informasi guna terwujudnya sinergisitas antar DPW guna dapat saling membantu dan menguatkan.

Hasil utama dari agenda Rakernas Bamagnas adalah mensosialisasikan 12 poin Garis Besar Program Bamagnas yang diharapkan dapat mewujudkan visi Bamagnas yakni; “Terwujudnya Persatuan dan Kesatuan Antar Umat Kristiani Dalam Bingkai NKRI”. Serta mengejawantahkan 3 Misi Bamagnas yakni: Pertama, Memperjuangkan persatuan dan kesatuan umat Kristiani. Kedua, Memperjuangkan aspirasi dan kepentingan umat Kristiani. Ketiga, Memperjuangkan keadilan & kesejahteraan umat Kristiani.

Kedua belas (12) Garis Besar Program Bamagnas yang telah disosialisasikan dalam Rakernas ke 2 tersebut adalah: Pelatihan Pemberdayaan Ekonomi Jemaat; Pertemuan Forum Pejabat Kristen Indonesia; Pertemuan Forum Pengusaha Kristen Indonesia; Pertemuan dengan Pengurus Ormas Keagamaan Kristen maupun Lintas Agama pada Semua Tingkatan; Rapat Kerja Nasional minimal setahun sekali; Membangun Hubungan dengan Pemerintah Daerah Setempat; Pengembangan Organisasi dan Pembekalan Pengurus; Pembentukan Tim Tanggap Bencana; Memberikan Bantuan Advokasi Hukum kepada Gereja-gereja yang Membutuhkan; Memberikan Bantuan Kemanusiaan; Melaksanakan Kegiatan Charity; serta Melaksanakan Kegiatan Usaha untuk Pencarian Dana.

Persidangan yang berlangsung selama  6 jam berakhir pukul 14.00 Wib, Sabtu (3 Juni 2023), selanjutnya rekomendasi atau kesimpulan hasil persidangan akan segera disosialisasikan. Para peserta pun bergegas untuk mempersiapkan diri untuk kembali ke daerahnya masing-masing. SM