Dinobatkan Jadi Putri Indonesia 2023, Farhana Nariswari Jelas Tampil Beda

Gaya Hidup, News, Seleb1295 Views

Victoriousnews.com,- Apakah ada perbedaan antara berbuat baik dan berbuat benar?” demikian pertanyaan Putri Kuswisnu Wardani MBA (Ketua Dewan Penasehat Yayasan Puteri Indonesia) sebagai ketua juri dalam tahap tiga besar. “Menurut saya, melakukan sesuatu yang baik dan melakukan sesuatu yang benar adalah dua hal yang berbeda. Melakukan sesuatu yang baik adalah ketika kita melakukan sesuatu berdasarkan niat atau keinginan kita. Membantu orang lain adalah sesuatu yang baik untuk dicontoh. Tapi itu tidak selalu benar. Namun melakukan sesuatu yang benar lebih dari itu. Ini melakukan sesuatu yang melibatkan nilai-nilai moral dan melibatkan Tuhan. Ketika Anda melakukan sesuatu yang sungguh Anda yakini jauh dari lubuk hati Anda,” urai Farhana Nariswari Wisandana (26 tahun) menjawab pertanyaan.

Jawaban tersebut dinilai juri sebagai yang terbaik dan mendapat nilai tertinggi, sehingga menghantarkannya meraih Mahkota Puteri Indonesia tahun 2023. Terdapat 9 juri pada Malam Puncak (Grandfinal) Pemilihan Puteri Indonesia (PPI) yang diselenggarakan pada Jumat malam, 19 Mei 2023 di Plennary Hall Jakarta Convention Center (JCC), masing-masing; Raden Roro (RR) Ayu Maulida Putri (25 tahun; kelahiran 11 Juli 1997, Puteri Indonesia 2020), Lalela Mswane (26 tahun; lahir Richards Bay, KwaZulu-Natal, Afrika Selatan; Miss Supranational 2022), Dr Hj BRA Mooryati Soedibyo SS MHum (Direktur PT Mustika Ratu), I Gusti Ayu Bintang Darmawati SE MSi atau dikenal Bintang Puspayoga (Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak), Putri Kuswisnu Wardani MBA, Triawan Munaf (Kepala Badan Ekonomi Kreatif Pertama periode 26 Januari 2015-23 Oktober 2019), Hendra Lambo (Deputi Bank BCA), Jasmin Selberg (23 tahun, kelahiran; Tallinn, Estonia, 11 Agustus 1999; Miss Internasional 2022), dan Mega Angkasa (Head of Communication Yayasan Puteri Indonesia).

Sebelum terpilih tiga nama finalis, dewan juri telah menyeleksi peserta menjadi 45 finalis melalui sejumlah kriteria sejak awal audisi, pra-karantina, dan karantina selama beberapa bulan.

Pada malam final, ke-45 finalis dari 34 provinsi disaring menjadi 15 besar, 6 besar, dan 3 besar hingga kemudian terpilih peserta dari Jawa Barat tersebut. Mahkota Borobudur diturunkan dari kepala Laksmi Shari De-Neefe Suardana (27 tahun; kelahiran Melbourne, Victoria, Australia; Puteri Indonesia 2022) kemudian dimahkotakan ke kepala Farhana. Bu Selendang Puteri Indonesia 2023 juga diselempangkan Ketua Umum Yayasan Puteri Indonesia ke badan Farhana. Setelah penantian panjang sejak gelaran pertama tahun 1992, perwakilan Jawa Barat berhasil meraih mahkota Puteri Indonesia di tahun 2023. Farhana resmi dinobatkan sebagai Puteri Indonesia 2023 setelah menyisihkan 44 finalis lain dari seluruh Indonesia.

Farhana Nariswari Wisandana lahir di Kota Bandung (Jawa Barat, Indonesia), 28 Mei 1998 dari orangtua berketurunan Sunda. Setelah menamatkan pendidikan dasar dan menengah di Sekolah Menengah Atas (SMA) Taruna Bakti di Kota Bandung (2011-2013), dia mengikuti Program Pertukaran AFS Italy dari Liceo Sciientifico D’Alessandro di Kota Metropolitan di wilayah Sisilia (Italia) selama 2013-2014. Pada 2020, dia menyelesaikan pendidikan Sarjana Kedokteran dan meraih gelar Sarjana Kedokteran (S.Ked) dari Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran (Unpad) Kota Bandung.

Ia juga menjadi delegasi Indonesia di Komisi Kependudukan dan Pembangunan Perserikatan Bangsa-bangsa di New York (Amerika Serikat). Ia juga pernah menyabet juara 1 Putra-putri Padjadjaran atau Duta Mahasiswa Universitas Padjadjaran (2018) hingga menjadi lima besar Pembicara Terbaik Kejuaraan Debat Nasional AMSA Indonesia (2018).

Pada 2019, Farhana meraih gelar Mojang Pinilih Kota Bandung dalam Kontes Mojang Jajaka dan Runner-up Puteri Indonesia Jawa Barat (2022). Ia melenggang dengan mahkota Puteri Indonesia 2023 setelah menyisihkan dua kontestan lain dalam tiga besar. Yasinta Aurellia (Jawa Timur) dan Lulu Zaharani Krisna (Lampung) kemudian meraih predikat Runner-up 1 dan Runner-up 2 sebagai Puteri Indonesia Lingkungan 2023 dan Puteri Indonesia Pariwisata 2023. @epa_phm