Bambang Soesatyo (Ketua DPR-RI): Saya Sumbangkan Gaji Untuk Saudara-saudara Yang Membutuhkan

Hukum & HAM1617 Views
Ketua DPR-RI, Bambang Soesatyo ketika menyampaikan kata sambutan dalam perayaan natal Parlemen

Dalam perayaan natal bersama MPR-DPR-DPD, Ketua DPR-RI Bambang Soesatyo justru mempraktekkan kasih itu dengan tidak mengambil gajinya sebagai Ketua DPR-RI yang disumbangkan kepada saudara-saudara setanah air yang membutuhkan. “Hendaknya ini dapat diurus dengan baik dan dapat disalurkan kepada yang benar-benar membutuhkan,” tandas Bamsoet (demikian namanya disingkat). Sementara, Oesman Sapta Odang yang memberikan kata sambutan selanjutnya justru mencuri perhatian umat dengan sejumlah joke yang dilontarkan. “Damai itu harus disertai dengan Hati Nurani,” ujarnya yang disambut tawa umat.

Hampir seluruh Anggota DPR dan Anggota DPD Republik Indonesis (RI) yang notabene merupakan Anggota MPR terlihat dalam Perayaan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 MPR-DPR-DPD RI ini. Anggota DPR-RI dari lintas fraksi dan partai tersebut mengambil posisi menurut bagian tanggungjawabnya masing-masing. “Panitia mohon maaf jika terdapat nama anggota DPR-RI maupun Anggota DPD-RI yang tidak tercantum. Bukan maksud untuk mengabaikan. Tahun depan kita lakukan lebih baik lagi. Kita adalah satu di dalam Tuhan, satu di dalam Kristus,” ucap Dra Tri Budi Utami MSi (Anggota Seksi Dana dan Pendiri PDO MPR/DPR yang menjabat Kepala Sekretariat Komisi III DPR-RI) kepada Victorious News. (Epaphroditus / Margianto).

Comment