Silahturahmi Polda Metro Jaya Dengan Insan Pers, Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi: Pentingnya Sinergitas Kepolisian Dan Wartawan

banner 468x60

Jakarta,Victoriousnews.com,- Kepala Kepolisian Metropolitan Jakarta Raya (Kapolda Metro Jaya), Irjen Pol Karyoto SIK menemui para awak media dalam event bertajuk “Silaturahmi Kapolda Metro Jaya dengan Insan Pers” pada Kamis sore, 6 Maret 2025 di depan Gedung Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya (PMJ). Seluruh awak media sudah hadir sebelum acara yang rencananya dimulai pukul 17.00 WIB. Kehadiran Kapolda Metro Jaya diwakili Kombes Pol Ade Ary Syam Indradi (Kepala Bidang Hubungan Masyarakat/Kabid Humas) Polda Metro Jaya menyampaikan permohonan maaf, karena Kapolda berhalangan hadir. “Kapolda menitipkan salam hormat dan apresiasi kepada seluruh awak media yang selama ini bekerja sama dengan kepolisian,” tegas Ade Ary.

Ditambahkan, silaturahmi bukan sekadar seremoni, tapi harus terus dijaga. “Teknologi memudahkan komunikasi, dan hubungan baik antara kepolisian serta media semakin erat,” ujar Ade Ary dalam sambutannya.

Dalam kesempatan itu, Ade Ary juga menekankan pentingnya kerja sama antara kepolisian dan media yang bersifat saling menguntungkan, bukan sepihak. Ia menegaskan bahwa peran media sangat penting dalam menyampaikan informasi yang akurat dan bertanggung jawab kepada masyarakat. “Hubungan yang profesional. Media dan kepolisian punya tugas masing-masing. Tujuannya, yaitu menyajikan informasi yang benar dan membangun,” urainya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya mengingatkan soal maraknya perdagangan konten ilegal yang beredar di media sosial. Ia mengajak insan pers untuk ikut berperan dalam mengedukasi masyarakat terkait ancaman tersebut.

Silaturahmi juga menjadi momen bagi kepolisian untuk memberikan klarifikasi terkait berbagai isu yang berkembang. Ade Ary berharap momentum Ramadan 1446 H dapat menjadi ajang meningkatkan energi positif dan menjaga komunikasi yang baik antara kepolisian dan media.

Silaturahmi berlangsung penuh keakraban. Selain dengan Kabid Humas Polda Metro Jaya, insan media berkesempatan berdiskusi dengan sejumlah pejabat tinggi Polda Metro Jaya, termasuk Wakil Direktur Kriminal Umum (Wadir Reskrimum), Wakil Direktur Kriminal Khusus (Wadir Reskrimsus), Wakil Direktur Bimbingan Masyarakat (Wadir Binmas), dan sejumlah petinggi kepolisian di lingkungan Polda Metro Jaya.

Keakraban makin terasa ketika para awak media dan anggota kepolisian bersama-sama menikmati hidangan berbuka puasa. Meskipun tampak agak berdesak-desakan, semuanya penuh senda gurau dan berbagi cerita dari pengalaman masing-masing. @epa_phm

banner 300x250

Related posts

banner 468x60