Anda Rindu Berziarah Rohani? Panorama Ministry Tawarkan ‘Harga Jujur’

Media Gathering bersama Panorama Ministry di sebuah cafe- Jalan Sabang, Jakarta Pusat (Rabu, 16/10)

JAKARTA, Victoriousnews.com,-Guna mempererat  hubungan dengan awak Jurnalis, anak usaha dari PT Panorama JTB Tours Indonesia, yakni Panorama Ministry (PT Misi Pelayanan Mandiri) menggelar “media gathering” di sebuah café di kawasan Jalan Sabang, Jakarta Pusat (Rabu, 16/10) sore. Dalam pertemuan tersebut dihadiri oleh Ibu Ellen Purnawan (General Manager Panorama Ministry), Bapak Dewo (perwakilan pimpinan PT Panorama JTB Tours), sejumlah staff panorama ministry, puluhan Jurnalis dari berbagai media termasuk media Kristiani yang bernaung dalam Perkumpulan Wartawan Media Kristiani Indonesia (Perwamki). “Selamat Pagi! Bapak/Ibu jangan kaget kata selamat pagi itu setiap hari kami ucapkan tanpa mengenal waktu. Baik pagi, siang maupun malam, kami tetap mengucapkan ‘selamat pagi’. Kenapa? Ya supaya kami tetap semangat dalam bekerja, karena merasa hari masih pagi,” tutur Indi (sales Panorama Ministry) yang dipercaya sebagai MC ketika membuka acara Media Gathering.

Panorama Ministry optimis akan adanya momentum positif dari perjalanan rohani pada tahun 2020 nanti. Dengan kondisi ekonomi Indonesia yang relatif stabil, kelas menengah sudah menempatkan leisure atau wisata bukan lagi sebagai gaya hidup, melainkan kebutuhan keluarga. Maka ceruk pasar untuk produk yang tematik juga semakin terbuka. Berita terbaru yang membanggakan Indonesia dan umat Katolik tentunya dengan penobatan Uskup Agung Jakarta, Mgr. Ignatius Suharyo sebagai Kardina di Vatikan, dimana beliau merupakan satu-satunya wakil dari benua Asia saat ini. “ Saat ini merupakan momen prestisius dan membanggakan, karena Mgr Ignatius Suharyo merupakan satu-satunya wakil dari Asia. Tentunya hal ini akan membuat para jemaat semakin ingin bepergian ke Vatikan, untuk melihat langsung momen bersejarah bagi Indonesia. Sehingga dapat menjadi momentum positif bagi industri perjalanan rohani,” ujar General Manager Panorama Ministry, Ellen Purnawan.

Ellen Purnawan (GM Panorama Ministry)

Lanjut, Ellen, Misi pelayanan ini telah hadir sejak tahun 1995, yang didirikan langsung oleh founder Panorama Group, Adhi Tirta Wisata. Pada tanggal 12 Oktober 2018, Panorama Ministry yang terdaftar secara resmi sebagai PT Misi Pelayanan Mandiri, “terlahir kembali” dengan gagasan, ide-ide, dan destinasi terbaru. Sebut saja: Lourdes, Bhutan, Srilanka, Bangkok, India, dan Vietnam. “Hal itulah yang membuat kita lebih fleksibel dalam melakukan pelayanan. Para umat dapat memilih mau perjalanan kemana, dan harga kami juga lebih murah. Keuntungan dari Panorama Ministry juga akan diarahkan kepada Panorama Foundation. Kita juga telah membuka travel untuk umat komunitas dari berbagai agama: baik Muslim, Nasrani, Hindu Budha dan lain-lain. Pelanggan akan melakukan perjalanan internasional ataupun domestik akan tetap kami layani,” tutur Ellen.

Salah satu contoh produk terbaru dari Panorama Ministry yang menyediakan harga jujur adalah Paket Holyland Jerusalem. Paket ini akan melayani jemaat sampai 11 hari dengan destinasi pilihan seperti Cairo, St Catherine, Jerusalem, Vatikan, Sinai dan Tiberias. “Kenapa Panorama secara fokus mendirikan badan khusus umat di Indonesia? Karena 99% umat memeluk agama, hanya 1% menurut sensus penduduk yang tidak memeluk agama. Kita tahu ke depan tugas dan tanggung jawab kita akan lebih besar lagi,” papar Ellen.

Para Jurnalis tampak senang, karena dalam acara tersebut ada beragam games dan door prize menarik dan mereka dapat membawa pulang hadiah yang diberikan oleh Panorama Ministry. SM

Comment